Bubur Ayam Jalan Mang Maman Cihanjuang

Jika pagi-pagi tidak sempat memasak untuk sarapan atau ingin jalan keluar untuk mencari makan. Salah satu alternatif makanan yang sering ditemukan adalah bubur ayam. Nah salah satu yang sering saya kunjungi untuk makan bubur ayam ini adalah Bubur Ayam Jalan Mang Maman Cihanjuang yang terletak dekat dengan Klinik Nurkhodizah. Dari klinik tersebut kurang lebih 50 meter arah ke atas (Parongpong) ya kurang lebih 3 menit kalau jalan kaki. Terletak sebelah kanan jalan kalau dari arah bawah.
Bubur ayam ini konsumennya kebanyakan orang sekitar lingkungan tersebut. Beberapa konsumen berasal dari kampus STIKES Rajawali kampus 2, klinik Nurkhodizah, dan supir angkot, dan warga sekitar. Untuk fasilitas karena dipinggir jalan, maka tidak ada tempat khusus parkir mobil atau motor. Untuk yang membawa mobil bisa disamping jalan atau ditaruh di Klinik Nurkhodizah, sedangkan motor bisa disimpan di pinggir jalan.
Untuk rasa, saya kira dengan harga yang tidak terlalu mahal sangat sesuai dengan kantong kita. Jadi bagi yang lewat ke daerah Jalan Cuhanjuang di pagi-pagi, tidak ada salahnya mampir ke sini untuk makan bubur ayam yang katanya rendah kalori. Rendah kalori gimana, kan beras cuma beberapa sendok bisa jadi beberapa mangkok, makanya makan bubur cepet laparnya.

Untuk tempat makan, disediakan bangku dan meja di dalam ruangkan (ukuran 2 x 3 mater) dan ada juga meja dan kursi di luar. Selain itu disediakan juga air teh pahit hangat yang membuat makan bubur lebih nikmat.
Harga Bubur Ayam:
Komplit: Bubur Ayam dan Ati Ampela Rp. 12.000,-
Biasa: Bubur Ayam aja Rp. 8.000,-
Polos: Bubur Ayam aja tanpa bumbu dan tapping apapun diatasnya Rp. 4.000,-
Berikut ini posisi pada google maps: